JATIMTIMES - Memang sulit saat ini mencari smartphone dengan harga terjangkau namun memiliki spek yang cukup mumpuni Terkadang beberapa pabrikan hanya menawarkan harga murah, sementara spesifikasi banyak yang didowngrade Nah, dengan hadirnya Samsung A11 harga terbaru yang berada di kisaran Rp 1 jutaan saja, mungkin ponsel terbaik keluaran Samsung ini bisa menjadi salah satu rekomendasi yang paling tepat bagi anda yang mencari Smartphone dengan harga murah, namun spesifikasi cukup mumpuni di kelasnya
Samsung A11 merupakan model keluaran terbaru Samsung dari A series yang dikenal memiiki bentuk yang mahal serta spesifikasi yang lengkap Seperti beberapa saudaranya yang dari seri A, Samsung Galaxy A11 juga mengusung beberapa spesifikasi dan fitur yang handal, terlebih dengan harga yang murah dibanding dengan ponsel dari merk lain Tak heran jika dengan harganya yang murah mendapat banyak respon positif dari masyarakat di Indonesia
Baca Juga : Imbauan Penting Dokter Anak RSI Unisma, Simak ya Mom's
Dari segi spesifikasi, Samsung Gaaxy A11 ini mempunyai dimensi 1614 x 763 x 8 mm dengan bobot sebesar 177 gram Dengan mengusung layar sebesar 6,4 inch dan panel TFT PLS, ponsel ini mampu memberikan hiburan yang maksimal dan memberikan kebebasan yang lebih Memang, chipset yang digunakan adalah Snapdragon 450, namun itu semua sudah disesuaikan dengan spesifikasi dan target penjualan ponsel A11 untuk segmen low-end
Tetapi, untuk urusan penyimpanan sudah sangat mumpuni dengan RAM sebesar 3 GB dan ROM 32 GB Samsung Galaxy A11 juga bisa diandalkan dari segi kamera dengan triple camera terpasang pada bagian belakang layar Adapun kamera utama Galaxy A11 mengandalkan sebuah kamera dengan 13 MP yang disokong dengan kamera tambahan 5 MP dan 2 MP Sementara itu, pada layar utama sudah terpasang kamera selfie dengan resolusi 8 MP, mirip dengan Samsung A22 5G Layarnya pun dipercantik dengan model Infinity O Display yang menjadi andalan beberapa produk smartphone Samsung terbaru
Untuk diajak beraktifitas sehari-hari, ponsel ini sangat bisa diandalkan karena mempunyai kapasitas baterai sebesar 4000 mAh yang tergolong besar Kemudian, untuk urusan pengisian daya, Samsung A11 sudah didukung dengan fast charging 15W yang membantu mempercepat daya pengisian ponsel ini Dan tentu saja, Samsung Galaxy A11 sudah didukung dengan fitur sensor sidik jari serta port USB tipe C seperti kebanyakan ponsel lain zaman sekarang Dengan menawarkan spesifikasi yang cukup baik dan menjanjikan di kelasnya, berapa harga spesifiknya dari Samsung A11 ini?
Samsung A11 Harga Terbaru dan Resmi di Indonesia
Memang benar, Samsung Galaxy A11 ini dihargai di kisaran Rp 1 jutaan, lebih spesifiknya dibanderol dengan harga Rp 1799000 Harga tersebut berdasarkan edaran dari situs resmi Samsung Indonesia, meskipun di luar situs resminya, anda yang menginginkan ponsel terbaru dari Samsung ini bisa mendapatkan banderol harga yang lebih murah
Dengan harga yang tidak sampai Rp 2 jutaan, ponsel ini memang sangat menarik untuk anda miliki Terlebih lagi spesifikasi yang diusung dan fitur terbaiknya belum banyak dimiliki oleh ponsel dari brand lain, sehingga tidak heran jika Samsung Galaxy A11 ini menjadi banyak dicari oleh banyak masyarakat di Indonesia Bahkan, anda juga bisa memperoleh Samsung A11 dengan sistem pembayaran kredit dengan bunga 0% apabila anda mempunyai budget yang cukup terbatas