5 Smartphone dengan Popularitas Paling Tinggi di September - IDNTimescom

5 Smartphone dengan Popularitas Paling Tinggi di September 20215 Smartphone dengan Popularitas Paling Tinggi di September

Sebuah smartphone dapat menjadi sangat populer, jika memiliki keunggulan desain, spesifikasi, dan harga jual yang menarik Jika aspek-aspek tersebut terpenuhi dengan baik, maka smartphone tersebut akan mudah diterima oleh pasar

Berkaitan dengan hal tersebut, pada kesempatan kali ini penulis akan memberikan ulasan mengenai 5 smartphone dengan popularitas tinggi versi GSMArena di bulan September 2021 Apa saja daftarnya? Untuk lebih jelasnya mari kita simak ulasan di bawah ini

1 Xiaomi Redmi Note 10 Pro 

5 Smartphone dengan Popularitas Paling Tinggi di September 2021 Xiaomi Redmi Note 10 Pro (kashabusinesscm)

Menduduki tingkat teratas, smartphone buatan Xiaomi ini merupakan salah satu varian smartphone terbaru yang berada pada kategori mid-end Hadir dengan dukungan chipset berbasis Snapdragon 732G yang dipadukan dengan instrumentasi spesifikasi mid-end terbaik, smartphone ini merupakan versi dengan peminat yang cukup banyak

Untuk spesifikasi, smartphone ini memiliki dukungan dapur pacu berupa:

  • prosesor Octa-core (2x23 GHz Kryo 470 Gold & 6x18 GHz Kryo 470 Silver);
  • RAM 6/8GB;
  • memori internal 64/128GB;
  • kamera depan 16MP;
  • kamera belakang quad camera 108+8+5+2MP;
  • baterai 5020 mAh;

Untuk bisa meminang smartphone ini, kita perlu merogoh kocek sebesar Rp3,9 juta

2 Samsung Galaxy A52s 5G 

5 Smartphone dengan Popularitas Paling Tinggi di September 2021 Samsung Galaxy A52s 5G (flixplatformcom)

Rilis pada 1 September 2021, smartphone buatan Samsung ini berhasil menarik minat banyak kalangan dengan menduduki angka popularitas pada ranking kedua Meskipun tergolong di segmen mid-end, namun smartphone ini memiliki dukungan fitur premium berupa IP67, layar Super AMOLED, dan kapasitas memori RAM berkapasitas besar

Untuk spesifikasi, smartphone ini memiliki dukungan dapur pacu berupa:

  • prosesor Octa-core (1x24 GHz Kryo 670 Prime & 3x22 GHz Kryo 670 Gold & 4x19 GHz Kryo 670 Silver);
  • RAM 6/8GB;       
  • memori internal 128/256GB;
  • kamera depan 32MP;
  • kamera belakang quad camera 64+12+5+5MP;
  • baterai 4500 mAh;

Untuk harganya, smartphone ini dibanderol dengan harga sekitar Rp8,6 juta

Baca Juga: Begini 5 Cara Gadget Merusak Hubungan Tanpa Kamu Sadari

3 Xiaomi Redmi 10 

5 Smartphone dengan Popularitas Paling Tinggi di September 2021 Xiaomi Redmi 10 (xda-developerscom)

Masih dari Xiaomi di urutan ketiga, yang mana varian ini juga masih terdiri dalam satu jajaran Xiaomi Redmi 10 series Hadir dengan dukungan chipset berbasis MediaTek Helio G88, smartphone ini merupakan segmen mid-end dengan dukungan spesifikasi yang cukup ideal

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor's picks

Untuk dapur pacu, smartphone ini memiliki dukungan spesifikasi berupa:

  • prosesor Octa-core (2x20 GHz Cortex-A75 & 6x18 GHz Cortex-A55);
  • RAM 4/6GB;
  • memori internal 64/128GB;
  • kamera depan 8MP;
  • kamera belakang quad camera 50+8+2+2MP;
  • baterai 5000 mAh;

Untuk harganya, smartphone ini dibanderol dengan harga sekitar Rp2,6 juta

4 Xiaomi Poco X3 Pro 

5 Smartphone dengan Popularitas Paling Tinggi di September 2021 Xiaomi Poco X3 Pro (techradarcom)

Mewakili di seri Poco X3 series, smartphone ini juga memiliki daya tarik yang cukup berpengaruh dengan berhasil menduduki ranking di urutan keempat Hadir dengan dukungan chipset berbasis Snapdragon 860 yang dipadukan dengan instrumentasi spesifikasi di segmen mid-end yang cukup unggul, smartphone ini sangat layak untuk dijadikan daily driver di tahun 2021

Untuk spesifikasi, smartphone ini memiliki dukungan dapur pacu berupa:

  • prosesor Octa-core (1x296 GHz Kryo 485 Gold & 3x242 GHz Kryo 485 Gold & 4x178 GHz Kryo 485 Silver);
  • RAM 6/8GB;
  • memori internal 128/256GB;
  • kamera depan 20MP;
  • kamera belakang quad camera 48+8+2+2MP;
  • baterai 5160 mAh;

Untuk harganya, smartphone ini dibanderol dengan harga sekitar Rp4,2 juta

5 Samsung Galaxy S21 Ultra 5G 

5 Smartphone dengan Popularitas Paling Tinggi di September 2021 Samsung Galaxy S21 Ultra 5G (forbescom)

Mewakili dari keluarga Samsung di segmen high-end, smartphone buatan Samsung ini memiliki angka popularitas di urutan kelima pada kanal GSMArena Hadir dengan fitur dan spesifikasi premium kelas atas, smartphone ini sangat layak untuk menunjang aktivitas apapun yang membutuhkan build quality terbaik

Untuk spesifikasi, smartphone ini memiliki dukungan dapur pacu berupa:

  • prosesor Octa-core (1x284 GHz Kryo 680 & 3x242 GHz Kryo 680 & 4x180 GHz Kryo 680);
  • RAM 12/16GB;  
  • memori internal 128/256/512GB;
  • kamera depan 40MP;
  • kamera belakang quad camera 108+10+10+12MP;
  • baterai 5000 mAh;

Untuk harganya, smartphone buatan Samsung ini dibanderol dengan harga sekitar Rp21,9 juta

Tentunya kelima smartphone di atas memiliki banyak keunggulan sehingga menjadikannya populer Orang pun tertarik untuk mengetahui lebih dalam terkait informasi yang ada pada kelima smartphone di atas

 

Baca Juga: 7 Cara Mudah Mengatasi Mata Lelah akibat Kelamaan Memandang Gadget

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis

IDN Times IDN Popmama GGWP IDN Soundscape IDN Creator Network FYI Indonesia Millennial Summit Icon Itunes