Spesifikasi OPPO F19 Pro dan OPPO F19 Pro+ Bocor Di Saat OPPO Mulai Menggodanya - Bejagadget

penggoda OPPO F19 Pro dan OPPO F19 ProSpesifikasi OPPO F19 Pro dan OPPO F19 Pro+ Bocor Di Saat OPPO Mulai Menggodanya

OPPO mulai menggoda kedatangan smartphone OPPO F19 Pro dan OPPO F19 Pro+ sedangkan bocoran lain mengungkap banyak informasi seputar spesifikasi keduanya mulai dari tampilan, fotografi hingga dapur pacunya di mana F19 Pro+ akan mendukung konektivitas 5G berkat chipset Dimensity 800U

Bejagadget.con – Sementara kita menunggu kedatangan OPPO Find X3 Series yang akan segera debut, OPPO juga memiliki beberapa smartphone baru. Termasuk salah satunya OPPO F19 Series yang juga sedang mereka persiapkan untuk diluncurkan dalam waktu dekat.

Keberadaan penerus dari OPPO F17 Series itu telah kita dengar sejak lama, dan sekarang OPPO melalui CMO mereka yakni Damyant Singh Khanoria mulai menggodanya dengan membagikan teaser di twitter. Meskipun hanya mengatakan bahwa perangkat "segera hadir", namun hal tersebut memberi petunjuk jika OPPO F19 Series selangkah lebih dekat ke peluncuran.

penggoda OPPO F19 Pro dan OPPO F19 Pro

Poster penggoda juga mengungkapkan bahwa OPPO F19 Series hadir dalam dua varian yang masing-masing disebut OPPO F19 Pro dan OPPO F19 Pro+ 5G. Sayangnya tidak banyak informasi yang terungkap, satu-satunya yang dapat kami temukan adalah smartphone akan datang menampilkan desain punch-hole.

Sementara OPPO belum banyak mengungkap spesifikasi OPPO F19 Pro dan OPPO F19 Pro+ 5G, kami mendapatkan bocoan lain tentang kedu smartphone ini dari tipster andal @Sudhanshu1414 di mana memberi kita banyak informasi seputar spesifikasi yang akan dibawa olehnya.

OPPO F19 Pro

Pertama OPPO F19 Pro, kabarnya ponsel tersebut bakal datang menampilkan panel AMOLED berdiagonal 6,4 inci dengan menawarkan resolusi Full HD Plus. Seperti yang disebutkan, ini mengemas desain punch-hole yang merupakan rumah bagi satu kamera 16 megapiksel untuk mengambil foto selfie atau panggilan video.

Di bagian belakang, OPPO F19 Pro bakal disematkan sistem quad-camera yang dipimpin oleh kamera utama 48 megapiksel. Sedangkan tiga kamera tersisa adalah lensa ultrawide 8 megapiksel, sensor depth 2 megapiksel dan lensa 2 megapiksel untuk pengambilan foto makro.

Soal dapur pacunya, OPPO F19 Pro dikabarkan akan mempercayakan MediaTek Helio P95 yang digabungkan bersama setidaknya RAM 6GB dan penyimpanan internal 128GB. Adapun baterai 4.310mAh untuk membuatnya dapat terus menyala yang diharapkan tiba dengan dukungan teknologi 30W fast charging.

OPPO F19 Pro+ 5G

Pindah ke OPPO F19 Pro+ 5G, ini akan menjadi model tertinggi di keluarga OPPO F19 Series dengan mendukung konektivitas 5G sebagaimana namanya yang menurut rumor ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 800U dipadukan bersama RAM 8GB dan penyimpanan asli sebesar 128GB.

OPPO F19 Pro+ 5G diharapkan memiliki layar AMOLED 6,4 inci yang mendukung refresh rate 90Hz dan mengemas desain punch-hole seperi versi Pro standar untuk menampung kamera selfie 32 megapiksel yang lebih besar.

kamera belakang OPPO F19 Pro dan OPPO F19 Pro

Anehnya, Oppo F19 Pro+ 5G hanya dibekali pengaturan triple-camera belakang dengan kamera utama 64 megapiksel yang dipasangkan bersama lensa ultrawide 8 megapiksel dan sensor depth 2 megapiksel. Sedangkan untuk membuatnya dapat terus menyala, ada baterai berkapasitas 4.500 mAh yang didukung teknologi 30W fast charging.